-->

Type something and hit enter

By On
Geguritan Tema Alam “Arga Iki”

Geguritan.com, Geguritan Arga Iki karya dari Siswidiadi Ngesti N termasuk merupakan geguritan dengan tema lingkungan alam. Arga jika diterjemahkan kedalam bahasa indonesia berarti gunung, diceritakan dalam geguritan dengan tema lingkungan alam yang mengalami kerusakan karena eksploitasi yang berlebihan oleh ulah manusia. Tanah yang berada di gunung karena “Landhepe bendho lan pacul” berarti “Tajamnya bendho= tajamnya parang dan pacul”. Dalam geguritan tersebut diceritakan dengan jelas kerusakan alam di gunung karena pepohonan yang hijau ditebangi dengan membabibuta, pohon-pohon sebagai sumber air atau penanpung air diwaktu hujan telah musnah karena ditebangi oleh manusia, sumber air yang berada di wadhuk pun habis ketika musim kemarau tiba, jika keadaan tersebut terus berlangsung maka bencana yang dijanjikan oleh gunung tersebut akan terjadi.

Analisis Geguritan “Arga Iki”
Penggunaan kata dalam geguritan dengan tema alam yang berjudul “Arga Iki” menggunakan beberapa kata-kata yang sulit dalam penyusunan geguritan, diantaranya :
Arga yang berarti gunung
Mblandhong yang mempunyai kata dasar Blandhong, Blandhong yang mempunyai makna tukang menebang pohon di hutan, mblandhong berarti menebangi pepohonan.
Pokalmu, berasal dari kata pokal yang berarti tingkah laku yang kurang baik.
Tirta berarti air
Wadhuk berarti tempat seperti bendungan untuk menyimpan air pada saat musim kemarau.
Prasetya berarti janji.
Geguritan dengan tema alam ini mempunyai amanat bahwa kita sebagai manusia harus menjaga alam agar tetap terjaga kelestariannya. Berikut geguritan lengkap dengan tema Alam berjudul “Arga Iki” karya dari Siswidiadi Ngesti N yang pernah dimuat di majalah Panjebar Semangat edisi no 43-24 Oktober 2015
Geguritan "Arga Iki"



Geguritan Bahasa Jawa "Arga Iki"

Link Geguritan
Geguritan Bahasa Jawa "Arga Iki"

Click to comment